Politik

17 PAC yang Sebelumnya Sempat Menolak, Kini Dukung DPC PPP Kabupaten Mojokerto

×

17 PAC yang Sebelumnya Sempat Menolak, Kini Dukung DPC PPP Kabupaten Mojokerto

Sebarkan artikel ini
DPC PPP
Ketua DPC PPP (Partai Persatuan Pembangunan) Kabupaten Mojokerto, Arif Winarko

Lenteramojokerto.com, MOJOKERTO – 17 PAC yang sebelumnya sempat menolak SK DPC Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Mojokerto, kin berbalik mendukung setelah menggelar mediasi  partai, Minggu (13/2/2022).

Ketua DPC PPP (Partai Persatuan Pembangunan) Kabupaten Mojokerto, Arif Winarko mengatakan, mekanisme partai antara yang dulu dan sekarang berbeda.
“Mereka (Kader yang menolak) ini keluarga kami yang sempat kaget karena turunnya SK nama saya,” ucapnya saat diwawancara wartawan seusai kegiatan Ta’ aruf Pengurus Baru DPC PPP Kabupaten Mojokerto yang digelar di rumah makan X.O.W pada, Minggu (13/2/2022).

Para kader yang sebelumnya menolak akhirnya menyetujui keputusan DPP PPP setelah dilakukan mediasi yang digelar pada Sabtu kemarin.
“Setelah disampaikan kronologi kenapa terjadi ketua DPC saya akhirnya mereka menerima dan mendukung,” kata Arif.
Arif juga menjelaskan, Muscab yang digelar pada 18 Desember ini menentukan formatur yang terdiri dari 4 pengurus PAC, serta satu pengurus dari masing-masing DPC, DPW dan DPP.”Tugas mereka ini menentukan siapa saja yang menkadi pengurus DPC PPP Kabupaten Mojokerto,” jelasnya.

Formatur ini, lanjut pria yang menjabat Wakil Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Mojokerto memaparkan, diberikan waktu selama 20 hari untuk menyusun pengurus DPC.
“Kalo 18 Desember hingga sekarang sudah melebihi 20 hari,” paparnya.

Nama-nama yang sudah disusun, selanjutnya diserahkan ke pengurus pusat PPP. DPP ini yang nantinya menentukan siapa yang menjadi pimpinan DPC PPP Kabupaten Mojokerto.
“Saya yakin, DPP memiliki format dan parameter tersendiri untuk menunjuk siapa yang layak menjadi ketua DPP PPP Kabupaten Mojokerto,” pungkasnya.

Sebelumnya, 17 PAC PPP menolak Surat Keputusan dari DPP PPP karena tidak sesuai dengan usulan formatur dari PAC PPP Kabupaten Mojokerto. (Diy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *